TRIBLOG-Siapa yang tidak mengenal Vendor satu ini, yang telah berkiprah sejak lama dalam bidang industri teknologi. Dengan bisnis utama produsen kamera dan lensa terbaik di dunia SONY.
Sony mungkin tidak terlalu baik dalam hal penjualan smartphone, tapi produk-produknya masih membawa banyak inovasi sehingga ponsel Xperia menjadi salah satu handset yang paling dinanti setiap tahun. Flagship Xperia berikutnya akan datang dalam waktu dekat (besok) dan saatnya untuk melihat kembali rumor tentang ponsel tersebut yang selama ini beredar.
Akhir tahun 2019 SONY divisi Produksi Ponsel telah mengumumkan tentang Flagship terbaru mereka, yakni Sony Xperia 1 dan Sony Xperia ii (Mark Two).
Sony Xperia 1 II menjadi ponsel pertama di dunia yang menawarkan kemampuan ambil foto secara cepat (continuous shooting) hingga 20fps, dengan kalkulasi fokus dan eksposure hingga 60fps, memanfaatkan kombinasi hardware mumpuni untuk menciptakan sistem autofocus super cepat.
Fitur Sony Xperia 1 II
Fitur Kamera
Membawa sistem fokus yang diturunkan dari Sony Alpha, Sony Xperia 1 II kini hadir dengan sistem triple camera yang punya focal length berbeda; 16mm f/2.2 (ultra-wide angle), 24mm /1.7 (wide-angle) dan 70mm f/2.4 (telefoto 3x). Ketiganya beresolusi 12MP, dan dua kamera terakhir dilengkapi dengan OIS. Semuanya pakai optik dari ZEISS, dengan tambahan lapisan ZEISS T coating untuk hasil render dan kontras foto lebih baik, dengan menurunkan refleksi cahaya. Penggunaan optik Zeiss ini mengingatkan pada smartphone Nokia yang dulu pernah berjaya. Kualitas kameranya memang terbukti mumpuni.
Ditambah dengan sensor Exmor RS berdimensi 1/1.7 inci yang diklaim 1,5 kali lebih sensitif dari generasi sebelumnya, plus sensor 3D iToF, Xperia 1 II mampu menghadirkan fitur Real-Time Eye-AF yang dapat bekerja baik untuk manusia maupun hewan, memudahkan kamu untuk mengambil foto objek yang bergerak cepat seperti acara olahraga. Sensor 16mm & 24mm-nya juga memanfaatkan teknologi dual-photo diode, jadi pengambilan fokus pada saat kurang cahaya tidak memerlukan waktu lama.
Interface
Di sektor inteface, selain aplikasi Cinematography Pro, kini Xperia 1 II punya aplikasi baru, Photography Pro dengan tampilan yang familiar seperti kamera Sony Alpha. Kamu bisa mengatur ISO, shutter speed, burst mode, area fokus secara manual dan lainnya. Untuk perekaman video sendiri, sekarang hadir dukungan 2K 120fps 10-bit HDR ‘cinematic high frame-rate shooting’ dan perekaman 4K HDR rasio 21:9 di 24/25/30/60fps.
Multimedia
Untuk sektor multimedia, Xperia 1 II punya layar 6,5 inci 21:9 dengan resolusi 4K, panel OLED dan dukungan HDR. Sensitivitas sentuhnya sudah ditingkatkan, dan ada teknologi motion blur reduction untuk pergerakan visual yang lebih halus, plus speaker stereo di sisi depan. Bagian depan dan belakang menggunakan proteksi Gorilla Glass 6, dan ponsel ini juga dilengkapi sertifikasi IP65/68.
Kapasitas baterainya meningkat signifikan dari generasi sebelumnya, menjadi 4000mAh dengan dukungan fast charging, 50% dalam 30 menit pengecasan. Agar sama dengan kompetitor, Xperia 1 II juga bisa diisi daya nirkabel dengan standar Qi fast wireless charging. Jack audio 3,5mm juga hadir, menjadikan ponsel ini segelintir pilihan ponsel flagship dengan kelengkapan port tersebut.
Chipset Qualcomm Snapdragon 865 digabungkan dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB. Hadir dengan Android 10, Xperia 1 II akan mulai tersedia tahun ini. Sony belum menyebutkan kapan persisnya, namun yang pasti, tidak di Indonesia mengingat divisi Mobile sudah mengibarkan bendera putih di sini.
Dapatkan Info Menarik!
- Dapatkan tutorial terbaru tentang Flashing Ponsel
- Informasi Aplikasi Android terbaru
- Dapatkan Update Jamu Flash Terbaik!
0 Response to "SONY Xperia 1 ii Flagship Terbaru SONY"
Post a Comment
Catatan Berkomentar